PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > Aisyiyah Sumut Gelar Musyawarah Pimpinan Wilayah di Parapat

Homepage

Aisyiyah Sumut Gelar Musyawarah Pimpinan Wilayah di Parapat

Kamis, 21-02-2013
Dibaca: 2284

 Aisyiyah Gelorakan Gerakan Sosial Al-Maun untuk Kemajuan Bangsa

 

Medan, 21 Februari 2013 – Gerakan sosial A-Maun menjadi kunci kegiatan Aisyiyah menjelang 1 abad organsiasi peremuan terbesar Indonesia itu. Untuk itulah, guna mempertajam program kegiatannya, Pimpinan Wilayah Aisyiyah Sumatera Utara akan menyelenggarakan Musyawarah Pimpinan Wilayah di Parapat 22-23 Februari di Parapat. Demikian disampaikan Ketua PW Aisyiyah Sumut Hj. Elinita dan Sekretaris Dra. Nur Rahmah Amini MA.

 

Dijelaskan, Muspimwil I tahun 2013 ini akan diikuti 23 Pimpinan Daerah Aisyiyah se-Sumatera Utara dan Pimpinan Majelis dan Lembaga tingkat Wilayah. Musypimwil akan dibuka oleh Ketua PW Muhammadiyah Sumatera Utara Prof. Dr. H. Asmuni MA. Hj. Elinita menegaskan, melalui Musypimwil diharapkan Aisyiyah Sumatera Utara dapat melakukan evaluasi dan refleksi diri setelah dua tahun pasca Muktamar ke 46 dan melangkah tiga tahun ke depan menuju Muktamar Satu Abad, Aisyiyah di tahun 2015.

 

Karenanya penting bagi Aisyiyah dalam memaknai kehadiran jelang seratus tahun ‘Aisyiyah itu disoroti dan perlu menjadi perhatian serius bagaimana meneguhkan dan mengembangkan gerakan praksis sosial berbasis Al-Ma’un untuk kemajuan bangsa. Untuk itulah tema musypimwil kali ini adalah ”Gerakan Praksis Sosial Al Maun untuk Kemajuan Bangsa”.

 

Selama ini apa yang dilakukan ‘Aisyiyah dalam usaha pendidikan, kesehatan, pelayanan sosial, pemberdayaan ekonomi, di samping pembinaan keagamaan, sebenarnya merupakan penerapan surat Al-Ma’un sebagaimana dicontohkan Kyai Dahlan, yang menjadikan agama sebagai dasar untuk membela kaum lemah (dhu’afa) dan tertindas (mustadh’afin).

 

Untuk itu, Elinita mengingatkan warga Aisyiyah harus lah dimulai dengan Istiqomah untuk menjalankan Gerakan ‘Aisyiyah sebagai gerakan perempuan muslim dan organisasi otonom khusus Muhammadiyah. ” Insya Allah pada tanggal 22 April 2017 Miladiyah atau pada 27 Rajab 1435 Hijriyah ‘Aisyiyah genap usia satu abad,” jelas Elinita.

 

Menyangkut dengan musypimwil di Parapat itu, Sekretaris PW Aisyiyah Dra. Nur Rahmah Amini menjelaskan beberapa topik bahasan antara lain; konsolidasi organisasi, program-program unggulan dan gerakan praksis Al-Ma’un, perkembangan pemikiran tarjih Muhammadiyah tentang isu-isu perempuan dan anak. *** shd-mpisu


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website