PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > Dalail Ahmad : Pilkada Sumatera Utara, Kader Muhammadiyah Jangan Golput

Homepage

Dalail Ahmad : Pilkada Sumatera Utara, Kader Muhammadiyah Jangan Golput

Selasa, 26-02-2013
Dibaca: 2594

Batubara, 26 Februari 2013 –  Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatera Utara (Sumut) Drs H Dalail Ahmad MA ( foto) mengatakan, kader dan anggota Muhammadiyah jangan Golput.  Gunakan hak pilih dengan baik. Namun untuk menetapkan pilihan, diserahkan kepada hati nurani masing-masing. Lima pasang calon adalah baik. Tapi tentu ada yang lebih baik, ujar Wakil Ketua PWM Sumut itu dihadapan warga Muhammadiyah pada acara Tabligh Akbar Muhammadiyah Daerah Batubara. 

 

Kegiatan Tabligh Akbar menyemarakkan Milad ke 103 Muhammadiyah di Aula RM Albarokah Tanjung Gading Kecamatan Sei 

Suka, Minggu (24/2) sore selain menjelaskan perlunya menggunakan hak pilih sebagai warganegara yang baik, Dalail Ahmad juga menjelaskan spirit perjuangan Muhammadiyah ditengah berbagai tantangan saat ini. Katanya, kader Muhamamdiyah, khususnya pimpinan dalam berjuang harus sabar dan selalu menjunjung masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.

 

Dalail Ahmad mengatakan, tidak sedikit tantangan dan rintangan yang menghadang dalam melaksanakan program persyarikatan. Tapi sebagai kader dan anggota Muhammadiyah tidak dibenarkan untuk berhenti apalagi mundur. Jadikan tantangan dan rintangan sebagai motivasi sekaligus seninya perjuangan, katanya. Menurut Dalail Ahmad, Nabi Muhammad sebelumnya memiliki banyak tantangan dan rintangan dari kaum kafir Quraisy dalam programnya mengembangkan Agama Islam. Tapi dia tidak berhenti. Sampai akhirnya Islam benar-benar menjadi Rahmat bagi seluruh alam.

 

Perjuangan Muhammad itulah yang menjadi contoh kader dan anggota Muhammadiyah, ujar Dalail Ahmad. Sebelumnya, Ketua Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Batubara Junaidi Raju menjelaskan dalam rangkaian takbir akbar, Muhammadiyaha Batubara menggelar beberapa kegiatan, di antaranya jalan santai dan sepeda ontel diikuti 300 peserta, anggota dan pelajasr Muhammadiyah dari tiga cabang seperti, Tanjung Tiram, Limapuluh dan Indrapura. *** al, shd/mpi-su


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website