PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > LPCR Sumut Sudah Gelar 14 Pelatihan Pimpinan Cabang dan Ranting

Homepage

LPCR Sumut Sudah Gelar 14 Pelatihan Pimpinan Cabang dan Ranting

Rabu, 25-12-2013
Dibaca: 2180

Medan, 25 Desember 2013 – Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting PW Muhammadiyah Sumatera Utara menjadi Lembaga dan Majelis paling aktif selama periode 2010-2015. Aktifitas yang beragam dari LPCR ini ditandai dengan sudah digelarnya 14 kali pelatihan untuk pimpinan Cabang dan Ranting di Sumatera Utara. Terakhir gelaran pelatihan berlangsung, Rabu (25/12) di Kota Kisaran untuk Pimpinan Cabang dan Ranting se Daerah Kisaran dan Batubara.

Pelatihan LPCR di Daerah Kisaran yang berlangsung di Perguruan Muhammadiyah, Mutiara, Kisaran, itu dibuka secara resmi oleh Ketua PD Muhammadiyah Kisaran Sutrisno. Hadir pada pembukaan itu Ketua LPCR Sumut Drs. Hosen Hutagalung, Ketua PDM Batubara Junaidi. Pada awal kegiatan, disampaikan pengajian oleh Dr. Nahar A. Gani MA, Lc.

Ketua PDM Kisaran Sutrisno berharap dengan digelarnya pelatihan bagi pimpinan cabang dan ranting ini maka kompetensi unsur pimpinan dalam menggerakan persyarikatan dapat lebih baik. Sutrisno, memujikan langkah yang dilakukan LPCR Sumut dimana kegiatannya dapat dirasakan pimpinan persyarikatan. “kami merasa LPCR adalah lembaga dan majelis yang paling aktif,”kata Sutrisno.

Pada pelatihan LPCR untuk LPCR Kisaran dan Batubara ini, tim LPCR Sumut terdiri dari Drs A Hosen Hutagalung MA, Dasril Suar, dan Drs Mutolib , MM, pemandu Drs Hasanudin MA Drs. Mulyadi dan Arianto ST. Menjawab pertanyaan reporter Website Muhammadiyah,

Sekretaris LPCR Sumut Drs. Mulyadi menjelaskan 14 daerah yang sudah mendapat pelatihan LPCR adalah : PDM Medan, Sibolga/Tapteng, Binjai, Karo/Palpak dan Dairi, Sergai, Deli Serdang, Madina, Padangsidempuan, Labuhan Batu Utara, Asahan, Batubara dan Tanjung Balai. Menyusul kemudian kegiatan yang sama untuk PDM Pematang Siantar dan Simalungun. | shd/mpi-su|


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website