PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > Laporan dari Madinah: Rombongan KBIH Muhammadiyah Medan Berangkat Menuju Makkah

Homepage

Laporan dari Madinah: Rombongan KBIH Muhammadiyah Medan Berangkat Menuju Makkah

Selasa, 09-10-2012
Dibaca: 1972

Medan, 9 Oktober 2012 – Rombongan KBIH Muhammadiyah Medan sebanyak 130 orang berada dalam keadaan sehat walafiat. Demikian laporan yang disampaikan Ketua Rombongan, Ir. Syahrul Jalal MBA dari Madinah kepada reporter website Muhammadiyah,  di Medan. “Alhamdulillah, semua rombongan dalam keadaan sehat walafiat,” tulis Syahrul Jalal melalui media smartphone-nya.

 

Jamaah KBIH Muhammadiyah Medan berangkat melalui Kloter 9/Mes tanggal 30  September lalu dari Polonia Medan. Rombongan langsung menuju Madinah untuk melakukan ibadah di sana selama seminggu sebelum melanjutkan ke Makkah untuk melaksanakan umroh dan hajji. Kata Syahrul Jalal, direncanakan pagi ini, rombongan akan meninggalkan Madinah menuju Bir Ali untuk miqat dan seterusnya menuju Makkah< Selasa (9/10) sekitar pukul 8 WIB.

 

Sebelum berangakt usai sahat subuh, Ketua PW Muhammadiyah Sumatera Utara Prof.Dr. H. Asmuni MA dan Wakil Ketua Drs. Sarwo Eddi serta Karom KBIH Muhammadiyah Syahrul Jalal  dan Umar Khatib memberikan pembekalan kepada jamaah untuk 

 

melaksanakan proses ibadah selanjutnya. Pembekalan diberikan di halaman masjid Nabawi. Bisa dibayangkan bagaimana nikmatnya mendapat pembekalann dan pencerahan dari PW Muhammadiyah Sumut dan pimpinan rombongan di halaman rumah ALLAH yang sangat indah itu.

 

Dijelaskan para pembimbing, tentu saja, setelah umrah dan proses hajji nanti membutuhkan perjuangan yang tidak ringan apalagi saat ini kondisi Makkah dengan suhu diatas 40 derajat membutuhkan energi dan kesiapan mental yang kuat. Untuk itulah, pembekalan saat manasik masih harus diulang agar semua jamaah lebih siap dan lebih mandiri. *** shd-mpisu


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website