PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > PM Kota Medan Gelar Pelatihan 1000 Kader Muda Muhammadiyah

Homepage

PM Kota Medan Gelar Pelatihan 1000 Kader Muda Muhammadiyah

Selasa, 16-07-2013
Dibaca: 2147

Medan – Pemuda Muhammadiyah Kota Medan kini memiliki spirit untuk mengembangkan kader-kader muda Muhammadiyah. Krisis kader yang dirasakan oleh persyarikatan diberbagai tingkatan dibanyak lokasi, memberikan kesadaran kepada Pemuda Muhammadiyah untuk ambil bagian dan menyolsuikannya. Melalui Gerakan 1000 Kader Muda Muhammadiyah, aktifitas itupun mereka lakukan. 

Kegiatan berlangsung 28-30 Juni 2013 lalu di Asrama Haji, Medan. Ada 42 peserta dari 29 Cabang Pemuda Muhammadiyah se-Kota Medan yang berpartisipasi. Alhamdulillah, sebuah awal kegiatan yang menarik dan memberi harapan.

Unjtuk acara yang berlangsung selama tiga hari itu, hadir sebagai pemateri, yakni Anwar Sembiring, MA, Anang Anas Azhar, MA. Rafdinal, M.AP, Ustadz Umar Khatib, M.Ag. Dr. M. Qorib, MA. Tema gerakan 1000 kader muda kali ini adalah, Kepemudaan Islam, Ke-Muhammadiyahan, Ke-Islaman serta Pemuda dan Politik.

Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Kota Medan dalam penjelasannya mengatakan, diharapkan dengan kegiatan ini dapat mengembalikan entetitas gerakan pemuda Islam di Kota Medan yang sudah mulai luntur dari nilai agama. Selama ini, kondisi kepemudaan, khususnya di Medan, lebih mengarah kepada hedonism; narkoba, dan geng motor.

Melalui ketua PD Pemuda Muhammadiyah Kota Medan Maulana Malik Muttaqin, MA menyampaikan kegiatan ini akan dilaksanakan selama 25 kali dengan peserta sebanyak 40 orang dalam kurun waktu 2 tahun untuk mencapai 1000 kader muda Pemuda Muhammadiyah Kota Medan. *** shd/mpi-su


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website