PWM Sumatera Utara - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Utara
.: Home > Berita > Gedung Aisyiyah Sumut Jadi Pusat Kaderisasi KIAM UMSU

Homepage

Gedung Aisyiyah Sumut Jadi Pusat Kaderisasi KIAM UMSU

Minggu, 13-11-2016
Dibaca: 676

Medan – Gedung Pondok Pesantren Aisyiyah Sumut yang kini menjadi Pusat Pelatihan menjadi lokasi pengkaderan bagi mahasiswa baru UMSU. Pengkaderan  KIAM ( Kajian Intensif Al-Islam dan Muhammadiyah) angkatan I tahun 2016/2017 itu dibuka secara resmi oleh Rektor UMSU Dr. Agussani MAP, Sabtu 12/1

Tampak hadir Ketua PW Muhammadiyah Sumut Prof. Hasyimsyah Nasution MA, Pimpinan Wilayah Aisyiyah Sumut dan Pimpian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Pengkaderan bagi mahasiswa baru UMSU melalui  KIAM atau Kajian Intensif Al-Islam dan Kemuhammadiyahan itu menjadi program UMSU untuk menjadikan mahasiswa UMSU sebagai akademisi yang Islami dan memahami Muhamamdiyah sebagai sebuah gerakan Islam.

Untuk pengkaderan KIAM Angkatan I diikuti sekitar 200 mahasiswa yang berasal dari Fakultas Kedokteran dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Pengkaderan selanjutnya akan berlangsung setiap Sabtu dan Ahad setiap pekannya. Sebanyak 4600 mahasiswa baru UMSU akan mengikuti program KIAM ini.

Gedung milik Aisyiyah Sumatera Utara kini disulap menjadi sebuah fasilitas pelatihan yang mampu menampung peserta antara 200 sampai 300 orang. Gedung itu juga memiliki ruang belajar, kamar tidur, ruang makan dan fasilitas kamar mandi yang mencukupi.

Diharapkan Gedung Aisyiyah Sumut ini dapat difungsikan optimal menjadi pusat pelatihan bagi persyarikatan di Sumatera Utara. Sebelum dijadikan pusat pengkaderan KIAM UMSU, Gedung Aisyiyah Sumut ini diujicobakan menjadi lokasi RAKERWIL Bersama Majeis dan Lembaga Aisyiyah se-Sumut pada awal Nopember lalu. ( SHD/MPISU)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website